TIPS & IDEAS
3 YEARS AGO
Kayu meranti merupakan salah satu tipe kayu asli Indonesia. Karena merupakan tumbuhan tropis yang tersebar di sebagian besar kepulauan Nusantara, meranti juga memiliki berbagai nama lokal, seperti sirantih, damar, kenuar, lampung, kayu bapa, banio, dan lain sebagainya. Di dalam istilah perkayuan barat pun, kayu ini juga disebut meranti, walau ada pula yang menyebutnya sebagai lauan dan mahoni Filipina, walau bukan jenis mahoni.